REPUBLIKA.CO.ID,Juventus kembali berpaling ke Eljero Elia, gelandang Hamburg, dalam upaya mencari wide man di sektor gelandang.Tuttosport melaporkan Bianconeri menginginkan Elia sejak musim lalu, tapi tidak tidak serius memboyongnya ke Turin.
Kini, Antonio Conte melihat Elia sebagai solusi terbaik bagi kebutuhannya akan gelandang yang mampu bermain melebar. Conte kemungkinan akan mendesak manajemen Juventus untuk melayangkan tawaran.
Elia, kini berusia 24 tahun, bergabung dengan Hamburg dari Twente Enschede tahun 2009 dengan harga 9 juta euro. Hamburg diperkirakan siap melepasnya dengan harga 10 juta euro. Selama di Bundesliga, Elia bermain di 58 pertandingan di semua kompetisi dan mencetak delapan gol.