Rabu 10 Aug 2011 14:34 WIB

MU-Inter Sepakati Transfer Sneijder

Wesley Sneijder
Foto: forzaitalianfootball.com
Wesley Sneijder

REPUBLIKA.CO.ID, Setelah mengungkapkan terjadinya pendekatan informal dari Manchester United, perkembangan transfer Wesley Sneijder terus bergerak cepat. Menurut BBC Radio Five Live, MU dikabarkan sudah mencapai kata sepakat dengan Inter Milan untuk transfer senilai 33 juta poundsterling bagi sang gelandang.

MU pun kini diizinkan bernegosiasi langsung dengan Sneijder yang diwakili oleh perwakilannya. Jika proses negosiasi lancar, Sneijder akan memastikan bergabung ke Old Trafford, pada Rabu (10/8) ini. Sneijder sendiri tidak merahasiakan kemungkinan pindah dari Inter setelah ajang Super Coppa Italia pekan lalu.

"Ya [tawaran dari United], tapi belum ada penawaran resmi. Sifatnya masih informal, memang ada kontak, tapi bukan hal yang aneh. Saya menjalin kontak dengan siapapun," jelas Sneijder ketika ditanya NOS soal kontak dengan MU.

"Situasinya saat ini saya masih pemain Inter dan peluangnya tetap demikian sampai 31 Agustus. Ada pula kemungkinan saya pindah. Itu tidak tergantung pada saya, melainkan klub. Saya kira Inter sudah sangat jelas, kalau ada tawaran bagus, mereka akan melepas saya," ujarnya beberapa hari lalu.

sumber : goal.com
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...

Apa yang paling menarik bagi Anda tentang Singapura?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement

Rekomendasi

Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement