Selasa 04 Oct 2011 20:33 WIB

Gol Titus Bonai Selamatkan Timnas U-23 dari Kekalahan

Titus Bonai (kanan)
Foto: Antara/Puspa Perwitasari
Titus Bonai (kanan)

REPUBLIKA.CO.ID, Gol Titus Bonai menghindari timnas U-23 dari kekalahan setelah memaksa pertandingan uji coba melawan Semen Padang berakhir imbang 1-1 di Stadion H Agus Salim, Selasa (4/10).

Tim besutan Rahmad Darmawan ini sempat tertinggal lebih dulu melalui gol bunuh diri Hashim Kipauw di babak pertama. Namun aksi Tibo, sapaan Titus membuat timnas U-23 meraih hasil imbang.

Dalam pertandingan ini, Semen Padang dan timnas U-23 bermain terbuka. Kedua tim saling serang untuk mencoba membongkar pertahanan lawan, dan berusaha mencuri gol lebih dulu.

Kiper Semen Padang Samsidar sudah harus bekerja keras saat laga memasuki menit ke delapan ketika menepis tendangan Tibo usai menerima umpan Patrick Wanggai. Semen Padang meresponnya melalui Esteban Viscara. Namun bola masih belum menemui sasaran.

Laga berjalan seperempat jam, kesalahan sendiri sering dilakukan pemain timnas U-23. Akibatnya, Semen Padang mendapatkan sejumlah peluang. Kurangnya koordinasi di barisan belakang membuat Edward Wilson berdiri bebas, dan melepaskan tendangan keras. Beruntung kiper Kurnia Meiga masih bisa menepis bola.

Setelah pertandingan berlangsung selama setengah jam, gawang timnas U-23 akhirnya kebobolan. Gol ini berawal dari kecerdikan Wilson mencuri bola dari kaki pemain belakang timnas U-23, dan melepaskan tendangan keras.

Kurnia Meiga sebetulnya bisa menepis tendangan tersebut, namun bola justru terkena kaki Hasyim Kipauw, sehingga si kulit bundar mengarah ke dalam gawang.

Menjelang babak pertama berakhir, timnas U-23 mendapatkan peluang untuk menyamakan kedudukan. Namun tendangan keras Tibo berhasil ditepis Samsidar. Skor 1-0 bertahan hingga babak pertama usai.

Di babak kedua, Rahmad memasukkan sejumlah pemain untuk mengubah permainan timnas U-23, dan berusaha mengejar ketertinggalan. Langkah serupa dilakukan Nil Maizar di kubu Semen Padang.

Permainan timnas U-23 lebih baik dibandingkan sebelumnya. Hanya saja, kurangnya kerja sama yang baik membuat alur serangan timnas U-23 dengan mudah dipatahkan barisan belakang tim Kabau Sirah.

Upaya timnas U-23 untuk menyamakan kedudukan membuahkan hasil pada menit ke-78. Penetrasi Tibo membuat barisan belakang Semen Padang kewalahan. Tendangan Tibo melewati Samsidor, tapi bola membentur mistar. Tibo tidak mau membuang kesempatan kedua, dan tendangannya kali ini menghujam gawang Semen Padang.

Sukses menjebol gawang Semen Padang membuat timnas U-23 percaya diri. Kendati demikian, organisasi permainan yang belum baik mengandaskan harapan untuk berbalik unggul. Hingga pluit panjang ditiupkan wasit, skor 1-1 tetap bertahan.

Klasemen Liga 1 Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Pusamania Borneo Pusamania Borneo 10 6 3 1 16 10 21
2 Persebaya Surabaya Persebaya Surabaya 10 6 3 1 9 4 21
3 Persib Bandung Persib Bandung 10 5 5 0 18 10 20
4 Bali United Bali United 10 6 2 2 16 8 20
5 Persija Persija 10 5 3 2 15 6 18
sumber : goal.com
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement