Kamis 19 Jan 2012 01:16 WIB

Gempa Bumi Kembali Goyang Halmahera Selatan

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA--Gempa bumi berkekuatan 5,2 skala Richter (SR) kembali mengguncang Halmahera Selatan, Maluku Utara, pada Rabu sekitar pukul 23.09 WIB.

Laman dari Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) menyebutkan, pusat gempa berada 142 kilometer barat daya Halmahera Selatan, Maluku Utara, dengan kedalaman 10 kilometer.

Atau lokasi gempa berada pada 0.95 Lintang Selatan - 126.81 Bujur Timur,

Gempa tersebut tidak berpotensi tsunami.

Gempa tektonik yang cukup besar itu merupakan gempa keempat kalinya yang mengguncang wilayah Halmahera Selatan sejak Rabu pagi.

Sebelumnya, gempa bumi berkekuatan 5,4 SR terjadi pada pukul 08.19 WIB, gempa bumi berkekuatan 5,7 SR pada pukul 19.50 WIB dan gempa bumi berkekuatan 5 SR pada pukul 20.44 WIB.

sumber : antara
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement