Sabtu 28 Jan 2012 07:50 WIB

Gagal Datangkan Tevez, Milan Pinjam Maxi Lopez

Rep: Muhammad Iqbal/ Red: Heri Ruslan

REPUBLIKA.CO.ID,  MILAN -- AC Milan secara resmi mengumumkan peminjaman bomber Catania, Maxi Lopez, Jumat (27/1) waktu setempat.  Seperti dilansir Football Italia, Sabtu (28/1), I Rossoneri akan meminjam Lopez dalam jangka waktu enam bulan ke depan dengan opsi kepemilikan secara permanen.

 

Kepastian transfer lopez terjadi seiring dengan kegagalan Milan memboyong striker Manchester City Carlos Tevez ke San Siro.  Sebelumnya diberitakan bahwa Wakil Presiden AC MIlan Adriano Galliani telah melayangkan tawaran kepada City untuk meminjam Tevez.

 

Namun, opsi ini ditolak oleh Chairman The Citizens Khaldoon Al Mubarak.  Penolakan ini sekaligus mengonfirmasi pernyataan agen Tevez Kia Joorabchian yang mengatakan bahwa Tevez tidak akan meninggalkan City pada bulan ini.

 

Lopez telah merumput bersama Catania sejak tahun 2010.  Dalam 64 laga bersama Gli Elefanti, penyerang berusia 27 tahun ini berhasil membukukan 22 gol. 

Klasemen Serie A Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Napoli Napoli 12 8 2 2 19 10 26
2 Atalanta Atalanta 12 8 1 3 31 16 25
3 Fiorentina Fiorentina 12 7 4 1 25 15 25
4 Inter Inter 12 7 4 1 26 12 25
5 Lazio Lazio 12 8 1 3 25 11 25
sumber : Football Italia
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement