Rabu 18 Apr 2012 15:24 WIB

Bismar Siregar Kritis karena Pendarahan Otak

Rep: Rusdy Nurdiansyah/ Red: Djibril Muhammad
Mantan Hakim Agung Bismar Siregar
Mantan Hakim Agung Bismar Siregar

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA - Mantan hakim agung Bismar Siregar terbaring di ICU Rumah Sakit (RS) Fatmawati, Jakarta Selatan, Rabu (18/4). Bismar, diketahui saat ini dalam kondisi kritis dan dirawat intensif.

"Kata dokter, bapak mengalami pendarahan otak," kata putra Bismar Siregar, Kemalsyah Siregar yang didampingi beberapa keluarga besar Bismar Siregar di RS Fatmawati, Jakarta Selatan, Rabu (18/4). "Kondisinya kritis, dibantu dengan alat dan di infus," tambahnya.

 

Ia juga mengungkapkan, ayahnya sebelumnya menderita penyakit stroke. "Mohon doanya untuk kesembuhan bapak," harapnya. Bismar Siregar lahir di Sipirok, Sumatera Utara, 15 September 1928. Selama hidupnya, Bismar mengabdikan dirinya sebagai jaksa dan hakim. Setelah pensiun, Bismar dikenal sebagai tokoh yang memberikan petuah-petuah yang bijak.

Bismar lulus dari Fakultas Hukum UI pada 1956 melanjutkan pendidikannya di bidang hukum di National College of the State Judiciary, Reno, AS (1973), American Academy of Judicial Education, Tescaloosa, AS (1973), dan Academy of American and International Law, Dallas, AS.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement