REPUBLIKA.CO.ID, BARCELONA -- Josep Pep Guardiola adalah salah satu pelatih tersukses dalam satu dekade terakhir. Bahkan belum genap empat musim Guardiola menjadi arsitek Barcelona, ia sudah sukses memberikan 14 gelar kepada El Barca. Prestasi yang sulit diikuti pelatih manapun, bahkan untuk pelatih fenomenal sekelas Sir Alex Ferguson ataupun the Special One, Jose Mourinho.
Lantas, apa resep kesuksesan pelatih 41 tahun tersebut? Jendral lapangan tengah El Blaugrana, Xavi Hernandez membocorkannya jelang laga El Clasico kontra Real Madrid.
"Saya gila, tapi Pep lebih buruk lagi. Setiap hari yang dipikirkannya hanya taktik," ungkap Xavi saat berbincang dengan L'Equipe.
Kendati demikian, playmaker Timnas Spanyol itu tak sungkan memuji Guardiola yang disebutnya sebagai pelatih sempurna. Seperti dinukil Marca, Xavi memuji Guardiola, yang membuatnya bangga mengenakan kostum Barcelona.
"Guardiola mengambil gagasan Johan Cruyff dan mengangkatnya ke level tertinggi," imbuh dia.