REPUBLIKA.CO.ID, MILAN -- Gennaro Gattuso, mantan bintang AC Milan, angkat bicara soal kepergian Alessandro Nesta ke Montreal Impact. Gattuso yang kini memperkuat Sion itu menilai manajer AC Milan, Massimiliano Allegri, yang memaksa dirinya dan Nesta hengkang dari AC Milan.
"(Alessandro) Nesta dan saya pergi meninggalkan Milan karena Allegri tak menginginkan kami,'' kata Gattuso seperti dikutip tribalfootball.
Gattuso mengaku tidak ingin mematik api kontroversi. Klub sekarang menyalahkan keduanya karena memilih pergi meninggalkan San Siro. Padahal, klub yang menginginkan Gattuso dan Nesta hengkang.
''Saya memiliki hubungan baik dengan Max. Tapi, saya merasa saya masih pemain hebat,'' kata Gattuso. ''Klub ingin mempertahankan diriku. Tapi, itu sangat sulit karena hal sebaliknya terjadi di ruang ganti pemain.''