REPUBLIKA.CO.ID, ROMA -- Vice Presiden AC Milan, Adriano Galliani, mengakui pihaknya sangat sulit membawa pulang kembali Ricardo Kaka dari Real Madrid. Pada 2009 lalu, Milan melepas Kaka ke klub Spanyol itu dengan nilai transfer 65 juta euro.
Galliani menyadari Milan sulit mencapai kesepakatan dengan Real Madri dalam soal Kaka. Pada pekan ini, Galliani melakukan pembicaraan dengan agen Kaka guna memulai upaya tersebut.
Kedua belah pihak sepakat membawa kembali Kaka pulang ke San Siro. Namun, Galliani menyadari hal tersebut tidak akan mudah.
''Ini akan sangat sulit,'' kata Galliani. ''Negosiasi telah dilakukan. Ada seribu kesulitan yang bisa membuat negosiasi itu menjadi tidak mungkin.''
Seperti biasa, kata Galliani, masalah utama AC Milan adalan persoalan uang. Klub berjuluk Rossoneri itu tidak mampu membayar pemain dengan gaji selangit. Apalagi, Spanyol memiliki struktur finansial yang berbeda.