Senin 06 Aug 2012 11:41 WIB

Kasus Simulator, Kapolri 'Curhat' ke Mantan-mantan Kapolri

Rep: Bilal Ramadhan/ Red: Hazliansyah
Kapolri Jenderal Timur Pradopo
Foto: Republika/Tahta Aidilla
Kapolri Jenderal Timur Pradopo

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kasus dugaan korupsi alat simulasi kendaraan roda dua dan empat rupanya membuat Kepala Polri, Jenderal Polisi Timur Pradopo 'pusing'. Kapolri sampai harus mengundang beberapa mantan Kapolri untuk dimintai pendapatnya mengenai kasus tersebut.

Saat ini, pertemuan antara Kapolri dan sejumlah mantan Kapolri sedang berlangsung di Ruang Mutiara Perguruan Tinggi Ilmu Kepolisian (PTIK), Senin (6/8). Wakil Kepala Bareskrim Polri, Irjen Saud Usman Nasution dan Kepala Divisi Humas Polri, Irjen Anang Iskandar juga ikut hadir dalam pertemuan tersebut.

Pertemuan ini dimulai usai acara pengumpulan perwira-perwira menengah (pamen) di Gedung Utama PTIK yang dimulai pukul 08.00 WIB. Pengumpulan para pamen ini juga diduga terkait dengan kasus dugaan korupsi simulator ini.

Bahkan beberapa jenderal polisi bintang tiga juga terlihat keluar usai menghadiri acara tersebut. Sebut saja Kepala Lembaga Pendidikan Kepolisian (Lemdikpol), Komjen Oegroseno dan Kepala Badan Pemeliharaan Kemananan (Baharkam) Polri, Komjen Imam Soedjarwo.

"Kapolri dihadapkan 1.376 pamen di PTIK untuk meneguhkan komitmen anti KKN, siapapun harus ditindak. Para pamen diminta tidak melakukan KKN," kata Kadiv Humas Polri, Irjen Anang Iskandar dalam pesan singkat kepada wartawan, Senin (6/8).

Sebelumnya, Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) telah menetapkan empat orang tersangka dalam kasus dugaan korupsi pengadaan simulator kendaraan roda dua dan empat. Empat tersangka ini yaitu mantan Kepala Korps Lalu Lintas (Korlantas) Irjen Djoko Susilo, Wakorlatas Brigjen Didik Purnomo, Direktur Utama PT ITI Sukotjo Bambang dan Dirut CMMA Budi Susanto.

Namun tiba-tiba Polri juga mengeluarkan pernyataan tengah melakukan penyelidikan dalam kasus tersebut. Bahkan sudah naik ke tingkat penyidikaan dengan tiga tersangka, namun tanpa menyentuh Irjen Djoko Susilo.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَاِذْ قَالَ اِبْرٰهٖمُ رَبِّ اَرِنِيْ كَيْفَ تُحْيِ الْمَوْتٰىۗ قَالَ اَوَلَمْ تُؤْمِنْ ۗقَالَ بَلٰى وَلٰكِنْ لِّيَطْمَىِٕنَّ قَلْبِيْ ۗقَالَ فَخُذْ اَرْبَعَةً مِّنَ الطَّيْرِفَصُرْهُنَّ اِلَيْكَ ثُمَّ اجْعَلْ عَلٰى كُلِّ جَبَلٍ مِّنْهُنَّ جُزْءًا ثُمَّ ادْعُهُنَّ يَأْتِيْنَكَ سَعْيًا ۗوَاعْلَمْ اَنَّ اللّٰهَ عَزِيْزٌحَكِيْمٌ ࣖ
Dan (ingatlah) ketika Ibrahim berkata, “Ya Tuhanku, perlihatkanlah kepadaku bagaimana Engkau menghidupkan orang mati.” Allah berfirman, “Belum percayakah engkau?” Dia (Ibrahim) menjawab, “Aku percaya, tetapi agar hatiku tenang (mantap).” Dia (Allah) berfirman, “Kalau begitu ambillah empat ekor burung, lalu cincanglah olehmu kemudian letakkan di atas masing-masing bukit satu bagian, kemudian panggillah mereka, niscaya mereka datang kepadamu dengan segera.” Ketahuilah bahwa Allah Mahaperkasa, Mahabijaksana.

(QS. Al-Baqarah ayat 260)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement