REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Nasib gelandang Tottenham Hotspur, Luka Modric, kini menjadi tidak menentu setelah dirinya gagal bergabung dengan Real Madrid pada jendela transfer musim panas ini. Sang pelatih, Andres Villas-Boas, tidak mempedulikannya dengan tidak membawa Modric dalam latihan bersama tim.
Modric kabarnya akan melakukan pembicaraan dengan Villas-Boas guna mendapatkan kejelasan mengenai nasibnya di Spurs. Harian The Mirror menyebutkan Modric dipaksa untuk berlatih sendirian meski dia kini telah kembali ke Spurs setelah gagal gabung Madrid.
Modric juga tidak dibawa dalam laga uji coba Spurs lawan Valencia. ‘’Dia kini menjadi orang buangan di klub,’’ tulis The Mirror.
Madrid gagal mendapatkan Modric setelah Spurs menahannya dengan harga 40 juta poundsterling. Chairman Tottenham, Daniel Levy, menyatakan Madrid tidak bersedia menaikkan nilai penawarannya. Alhasil, negosiasi akhirnya menemui jalan buntu.