Ahad 19 Aug 2012 11:46 WIB

Usai Shalat Ied, Neneng Kembali ke KPK

Neneng Sri Wahyuni (photo file)
Foto: Republika/Adhi Wicaksono
Neneng Sri Wahyuni (photo file)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA - Tersangka kasus korupsi Neneng Sri Wahyuni kembali ke rumah tahanan (rutan) Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) usai menjalankan ibadah Shalat Idul Fitri di rutan Pondok Bambu, Ahad (19/8) pagi.

Mobil tahanan bernomor polisi B 8593 WU, yang membawa Neneng, tiba di Gedung KPK sekira pukul 8.45 WIB. Dengan menenteng tas Louis Vuitton dan berkerudung pashmina hijau, istri mantan bendahara Partai Demokrat itu tergesa-gesa memasuki gedung KPK bersama seorang pria penyidik.

Neneng ditahan KPK karena diduga menerima aliran dana sebesar Rp2,2 miliar dari Kementerian Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Kemenakertrans) terkait proyek Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS) senilai Rp8,9 miliar.

Sebelumnya, Neneng dilarikan ke Rumah Sakit Polri Dr. Soekanto Kramat Jati, Jakarta Timur, Sabtu (18/8) karena mengalami gangguan pencernaan. Rencananya KPK membuka jam besuk selama dua hari Lebaran, Minggu dan Senin (20/8), pada pukul 10.00 WIBhingga 12.00 WIB.

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement