REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Sir Alex Ferguson, manajer Manchester United, mendesak pemilik klub memboyong kembali Cristiano Ronaldo ke Old Trafford. Mantan bintang Manchester United itu tak lagi merasa senang dan ingin hengkang dari Real Madrid.
The Mirror mengklaim Ferguson mendesak pemilik klub mengeluarkan uang berapa pun juga demi mendapatkan Ronaldo dari Real Madrid. Dia ingin tahu apakah CR7 benar-benar ingin hengkang dari Santiago Bernabeu.
Ronaldo tiga tahun lalu meninggalkan Old Trafford untuk bergabung Madrid dengan transfer 80 juta poundsterling. Sekarang jika Ronaldo ingin hengkang, Ferguson akan meminta Keluarga Glazer --pemilik Manchester United-- mengerahkan segala upaya untuk mendapatkan pemain berusia 27 tahun itu.
''Sang manajer (Alex Ferguson) membuat pernyataan jelas ketika Ronaldo gabung Real Madrid. Jika dia meninggalkan Bernabeu, maka dia harus kembali ke Old Trafford,'' kata sumber MU. ''Ini akan menjadi transfer yang membuktikan bahwa United masih dapat bersaing dalam mendapatkan pemain-pemain besar di sepak bola.''
Namun, ujar sumber, saat ini hanya Ronaldo yang tahu apakah dirinya benar-benar ingin hengkang dari Real Madrid atau tidak. Ronaldo boleh jadi sebenarnya hanya merajuk saja.