Ahad 23 Sep 2012 06:05 WIB

Muenchen Kembali Kuasai Puncak Klasemen

Thomas Muller
Foto: Reuters
Thomas Muller

REPUBLIKA.CO.ID, BERLIN -- Toni Kroos dan Thomas Muller membawa Bayern Muenchen kembali ke puncak klasemen Liga Jerman pada Sabtu. Muenchen kembali memuncaki klasemen Bundesliga melalui kemenangan 2-0 atas Schalke 04.

Bayern mengunci kemenangan keempat dalam empat pertandingan. Mereka berhak menduduki puncak klasemen karena unggul selisih gol atas Eintracht Frankfurt. Eintracht juga mengoleksi 12 poin menyusul kemenangan 2-1 mereka atas Nuremberg pada Jumat.

Sabtu menandai dimulainya Oktoberfest di Muenchen. Yakni festival bir terbesar di dunia. Bayern merayakannya dengan bergaya meski tidak diperkuat bintang Franck Ribery yang menepi karena cedera paha.

Kedua gol Bayern terjadi pada kurun waktu tiga menit di babak kedua. Kroos, yang juga menyumbang gol saat Bayern menang 2-1 atas Valencia pada Liga Champions di tengah pekan, mencetak gol pada menit ke-55 melalui tembakan kaki kanan.

Muller kemudian menggandakan keunggulan timnya pada menit ke-58. Dia melakukannya melalui pergerakan yang mengacaukan pertahanan Schalke.

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰٓاَيُّهَا الَّذِيْنَ اٰمَنُوْا تُوْبُوْٓا اِلَى اللّٰهِ تَوْبَةً نَّصُوْحًاۗ عَسٰى رَبُّكُمْ اَنْ يُّكَفِّرَ عَنْكُمْ سَيِّاٰتِكُمْ وَيُدْخِلَكُمْ جَنّٰتٍ تَجْرِيْ مِنْ تَحْتِهَا الْاَنْهٰرُۙ يَوْمَ لَا يُخْزِى اللّٰهُ النَّبِيَّ وَالَّذِيْنَ اٰمَنُوْا مَعَهٗۚ نُوْرُهُمْ يَسْعٰى بَيْنَ اَيْدِيْهِمْ وَبِاَيْمَانِهِمْ يَقُوْلُوْنَ رَبَّنَآ اَتْمِمْ لَنَا نُوْرَنَا وَاغْفِرْ لَنَاۚ اِنَّكَ عَلٰى كُلِّ شَيْءٍ قَدِيْرٌ
Wahai orang-orang yang beriman! Bertobatlah kepada Allah dengan tobat yang semurni-murninya, mudah-mudahan Tuhan kamu akan menghapus kesalahan-kesalahanmu dan memasukkan kamu ke dalam surga yang mengalir di bawahnya sungai-sungai, pada hari ketika Allah tidak mengecewakan Nabi dan orang-orang yang beriman bersama dengannya; sedang cahaya mereka memancar di hadapan dan di sebelah kanan mereka, sambil mereka berkata, “Ya Tuhan kami, sempurnakanlah untuk kami cahaya kami dan ampunilah kami; Sungguh, Engkau Mahakuasa atas segala sesuatu.”

(QS. At-Tahrim ayat 8)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement