Rabu 26 Sep 2012 14:00 WIB

Duh, Markas Chelsea Disatroni Maling

Rep: Angga Indrawan/ Red: Hafidz Muftisany
Markas Latihan Chelsea
Foto: chelseafc
Markas Latihan Chelsea

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Pusat latihan klub liga primer Chelsea yang berada di Cobham, Surrey, Selasa (25/9) siang waktu setempat, disatroni kawanan pencuri. Meski tidak seberapa besar mengalami kerugian, namun enam dompet, sembilan telepon genggam, dan sejumlah jam tangan milik staf dan pemain dilaporkan raib digondol sang maling.

Diduga, pencuri melakukan aksinya saat para punggawa The Blues sedang melaksanakan latihan rutin di lapangan.  Meski demikian, belum bisa dipastikan melalui celah mana pencuri yang diperkirakan lebih dari satu orang itu bisa masuk dan melakukan operasinya. Pasalnya, kemanan yang diterapkan di markas juara Liga Champions 2012 itu terbilang cukup ketat.

Juru bicara setempat memastikan bahwa pelakunya bukanlah dari kalangan internal."Kasus ini sedang dilakukan penyidikan oleh pihak kepolisian setempat," ungkap salah juru bicara Chelsea seperti dikutip Daily Mail, Rabu (26/9). Sebagai bahan pelaporan, pihak pengelola markas latihan telah menyerahkan barang bukti berupa rekaman CCTV.

Rekaman tersebut menunjukkan hasil rekaman di ruang ganti akademi yang menjadi lokasi pencurian. Kasus ini pun bukan kali pertama terjadi di tempat tersebut, Kabarnya, sejumlah pemain dan staf pengelola pun mengaku sering mengalami hilangnya sejumlah uang dan barang-barang pribadinya. Meski demikian, tidak ada yang mampu membuktikan bahwa peristiwa itu merupakan bagian dari pencurian.

Klasemen Premier League Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Liverpool Liverpool 11 9 1 1 21 15 28
2 Manchester City Manchester City 11 7 2 2 22 9 23
3 Chelsea Chelsea 11 5 4 2 21 8 19
4 Arsenal Arsenal 11 5 4 2 18 6 19
5 Nottingham Forest Nottingham Forest 11 5 4 2 15 5 19
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement