REPUBLIKA.CO.ID, HOSTOUN - Dinas Kesehatan, Rabu (26/9), mengumumkan wabah sipilis telah menyebar di Houston dan Harris County di Negara Bagian Teksas, Amerika Serikat.
Departemen Kesehatan Houston melaporkan hampir 100 persen peningkatan kasus baru infeksi sipilis selama tujuh bulan pertama 2012 dibandingkan dengan masa yang sama tahun lalu, demikian laporan di jejaring harian The Houston Chronicle.
Berita mengenai wabah tersebut tersiar setelah penurunan setiap tahun kasus baru sipilis antara 2008 dan 2011.
Ada 318 kasus penyakit sipilis di Harris County dari Januari sampai Agustus tahun ini, sedangkan pada 2011 terdapat 264 kasus, kata Departemen Kesehatan Houston sebagaimana dikutip Xinhua --yang dipantau di Jakarta, Kamis.
Kasus sipilis pada 2012 berjumlah 7,5 kasus per 100.000 orang, naik dari 4,2 kasus selama priode yang sama pada 2011. Angka tinggi baru-baru ini adalah 7,8 kasus per 100.000 orang pada 2007, kata beberapa laporan.
Dinas Kesehatan setempat telah mendesak pemeriksaan segera untuk mengetahui penularan sipilis pada pria yang melakukan hubungan seks dengan pria, orang yang terlibat dalam hubungan seks dengan orang yang tak dikenal, dan orang yang diperiksa positif bagi penyakit lain yang menular lewat hubungan seks.
Sipilis, penyakit yang menular lewat hubungan seks, dapat menyebabkan komplikasi serius jika tidak diobati.