Kamis 11 Oct 2012 06:59 WIB

Jude Littler Berpisah dari Djibril Cisse

Rep: Erik Purnama Putra/ Red: Hafidz Muftisany
Djibril Cisse
Foto: Getty Images
Djibril Cisse

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON — Penyerang Queen's Park Rangers (QPR), Djibril Cisse dan istrinya, Jude Littler, memutuskan untuk bercerai. Keputusan yang diambil pasangan itu tentu menjadi kabar buruk lantaran mereka sudah tujuh tahun berumah tangga.

Menurut juru bicara Cisse, pasangan yang telah dikaruniai tiga anak tersebut berpisah secara diam-diam sejak beberapa bulan lalu. Saat merayakan ulang tahunnya yang ke-31 sekitar dua bulan lalu, Cisse muncul tanpa Jude.

Dilansir Daily Mail, wanita berusia 36 tahun asal Wales tersebut kini tinggal di Los Angeles.Perceraian tersebut rupanya sudah tak dapat dihindarkan. Jude sebenarnya sudah mengabarkan perpisahannya itu pada September lalu, Melalui akun twitter-nya, ia menggambarkan alasan di balik perceraian itu.

“Suatu hubungan tidak bisa dibangun tanpa komunikasi. Tanpa rasa hormat, tak akan ada cinta. Tanpa kepercayaan, tak ada alasan untuk terus melanjutkan hubungan ini,” bebernya. “Ingat rasa sakit dimaksudkan sebagai bentuk pelajaran hidup,” katanya.

Pada hari yang sama, Cisse juga berkicau di akun twitter-nya: “Beberapa orang seharusnya melihat diri sendiri sebelum mereka membuka mulut dan membicarakan orang lain.”

Cisse dan Jude pertama kali bertemu di sebuah klub malam di Liverpool. Mereka kemudian menjalin hubungan dan memutuskan untuk menikah pada 2005 di Wales.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement