REPUBLIKA.CO.ID, ATHENA -- Para pemain AEK Athens terpaksa tidak menginap di hotel pada malam sebelum pertandingan derby Liga Yunani melawan Panathianikos. Semua dilakukan demi menghemat uang.
Pelatih AEK, Ewald Lienen, mengatakan dirinya berbicara dengan para pemain mengenai masalah ini pada latihan pagi ini, dan kami akan meneruskan persiapan reguler kami untuk pertandingan itu."
"Setelah sesi latihan pada Sabtu kami akan makan siang bersama, dan pada Minggu pagi kami akan sarapan bersama seperti yang biasa kami lakukan setiap sebelum pertandingan di hotel." "Satu-satunya perbedaan adalah pada Sabtu malam kami tidak akan menginap di hotel. Ini dilakukan untuk menghemat uang."
AEK yang dibelit masalah keuangan saat ini menduduki posisi juru kunci klasemen Liga Yunani. Mereka hanya meraih lima poin setelah memainkan delapan pertandingan. Itu merupakan awal musim terburuk bagi klub ini.
Klub ini kesulitan menggaji para pemainnya di mana kebanyakan mereka berada dalam kondisi keuangan yang buruk. Klub sedang berupaya menghapuskan utang yang dilaporkan berjumlah 30 juta euro.
AEK melepas sebagian pemain bintangnya guna menyeimbangkan keuangan dan mengamankan izin operasinya.