REPUBLIKA.CO.ID, PARIS -- Performa Paris Saint-Germain (PSG) belakangan ini cukup menurun. Mereka hanya mengemas satu angka dari tiga laga terakhir Ligue 1 Prancis.
Menghadapi Stade Rennais di Parc des Princes, Paris, Ahad (18/11) dini hari waktu Indonesia, Javier Pastore dan kawan-kawan dikalahkan tamunya 1-2. Yang memalukan, lapor CNN, Rennais hanya bermain sembilan orang lantaran dua pemainnya terkena kartu merah.
Tim tamu memimpin cepat pada menit ke-14 melalui Romain Alessandrini. Tujuh menit berselang, gelandang Nene sukses menyamakan kedudukan. Pada menit ke-35, Julien Feret membawa timnya unggul. Meski terus dikurung sepanjang permainan, namun disiplinnya pemain Rennais membuat gawang mereka tidak kebobolan.
Secara keseluruhan, PSG mendapatkan 24 kesempatan berbanding delapan untuk lawannya. Penguasaan bola tuan rumah juga 60 persen. Tapi kegagalan pemain belakang PSG dalam mengawal pemain tim tamu membuat mereka harus menerima derita kekalahan kedua musim ini.
Tambahan tiga angka itu membuat Rennais keluar dari zona merah ke posisi 12 dengan koleksi 15 poin dari 12 pertandingan. Adapun Les Parisiens masih memuncaki klasemen dengan raihan 23 poin dari 13 laga.
Posisi mereka sangat mungkin tergusur Olympique Marseille yang mengumpulkan poin sama, namun baru bermain 11 laga. Bukan tidak mungkin, PSG bisa turun lagi sebab Olympique Lyon yang menduduki urutan kelima hanya tertinggal satu angka dan memiliki dua pertandingan lebih sedikit.