REPUBLIKA.CO.ID, JENEWA -- Euro-Mediterania Observatory for Human Rights menyerukan. Seruan untuk mendokumentasikan pelanggaran dan kejahatan Zionis Israel.
Mereka ingin mendokumentasikan pelanggaran dan kejahatan Israel dalam agresinya ke Jalur Gaza.
Badan yang bermarkas di Jenewa tersebut akan menindaklanjuti kasus agresi Israel itu di level internasional.
''Euro-Mediterania mulai menghimpun bukti-bukti dan keterangan yang bisa didokumentasikan,'' sebut infopalestina mengutip pernyataan Euro-Mediterania.
Upaya pendokumentasian menjadi langkah awal untuk mengajukan bukti-bukti hukum mengecam kriminalitas Zionis Israel. Dokumentasi menjadi bukti untuk menuntut Israel ke mahkamah dan semua forum internasional.
Euro-Mediterania kini sedang membentuk komite yang terdiri dari sejumlah pakar hukum internasional dan pakar lainnya.