Kamis 29 Nov 2012 22:35 WIB

Nil Belum Tentukan Kiper Lawan Malaysia

Kiper Timnas Endra Prasetya (kanan) dan Bek Handi Ramdhan (kiri)
Foto: Republika/Edwin Dwi Putranto
Kiper Timnas Endra Prasetya (kanan) dan Bek Handi Ramdhan (kiri)

Laporan Wartawan Republika Citra Listya Rini dari Malaysia

REPUBLIKA.CO.ID, KUALA LUMPUR -- Siapa yang bakal menjadi kiper Timnas Indonesia, saat bersua Malaysia di partai hidup mati babak penyisihan Grup B Piala AFF, Sabtu (1/12), masih teka-teki. Soalnya, Pelatih Nil Maizar mengaku belum menentukan siapa yang bakal menjadi starter.

Pelatih kelahiran Payahkumbuh, Sumatra Barat itu mengaku masih akan berdiskusi dengan pelatih kiper, apakah akan menurunkan Endra Prasetya atau Wahyu Tri. Yang jelas, kata Nil, Wahyu memiliki reflek bagus ketika menjaga gawang Indonesia kontra Singapura.

Nil mengaku menyerahkan tugas memantau peta kekuatan Harimau Malaya kepada asistennya, Fabio Oliveira. Mantan Pelatih Semen Padang itu mengakui Malaysia mempunyai kecepatan di sektor sayap. 

"Kalau siapa pemain Malaysia yang menonjol, saya kira semua bagus. Misalnya pemain bernomor punggung delapan (Safiq Bin Rahim). Dia juga kapten, jadi berbahaya lah," ujar pelatih 42 tahun itu.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement