Kamis 27 Dec 2012 05:05 WIB

Liverpool Tumbang

Kapten Liverpool, Steven Gerrard, berebut bola dengan striker Stoke City, Jonathan Walters, pada partai lanjutan Liga Primer Inggris.
Foto: REUTERS/Darren Staples
Kapten Liverpool, Steven Gerrard, berebut bola dengan striker Stoke City, Jonathan Walters, pada partai lanjutan Liga Primer Inggris.

REPUBLIKA.CO.ID, STOKE -- Musim Liverpool semakin seperti roller coaster. Setelah menang akhir pekan lalu melawan Aston Villa, The Reds kembali takluk pada laga Boxing Day melawan Stoke City 1-3, Kamis (27/12) dini hari.

Bertanding di Britannia Stadium, Liverpool sebenarnya memimpin terlebih dahulu saat Luis Suarez dijatuhkan Ryan Shawcross di kotak penalti. Sang kapten, Steven Gerrard dengan mudah mengeksekusi penalti untuk menaklukkan Asmir Begovic. 1-0.

Namun tidak butuh lama bagi Stoke untuk menyamakan kedudukan. Tiga menit kemudian sebuah umpan lambung dari Shawcross gagal dibuang oleh Daniel Agger yang kalah duel udara dengan Kenwyne Jones. Bola yang jatuh di kaki Jonathan Walters langsung dimanfaatkan striker Republik Irlandia itu untuk menaklukkan Pepe Reina. 1-1.

Pada menit ke-12, giliran Jones yang membobol gawang Reina. Berawal dari tendangan sudut, sundulan mantan pemain Sunderland itu ke tiang dekat gagal diantisipasi Reina.

The Potters akhirnya memastikan kemenangan di menit ke-49 saat umpan throw in, yang menjadi strategi andalan Stoke dalam mencetak gol, diarahkan ke Walters dan gagal diantisipasi para bek Liverpool. Menerima dengan dada, striker berusia 29 tahun itu melakukan tendangan voli yang gagal dicegah Reina. 3-1.

Kekalahan tersebut membuat Liverpool kembali turun ke posisi kesepuluh klasemen sementara Liga Primer Inggris dengan 25 poin. Adapun skuat Tony Pulis naik ke posisi kedelapan dengan 28 poin.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement