Senin 31 Dec 2012 19:51 WIB

Cagub Jabar Ini Sambut Tahun 2013 dengan Optimistis

Rep: agus yulianto/ Red: Heri Ruslan
Calon Gubernur Jawa Barat Irianto MS Syafiuddin (Yance) dan Ketua Umum Partai Golkar, Aburizal Bakrie (kiri).
Foto: Antara
Calon Gubernur Jawa Barat Irianto MS Syafiuddin (Yance) dan Ketua Umum Partai Golkar, Aburizal Bakrie (kiri).

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG  -- Cagub Jabar dari partai berlambang pohon beringin Irianto MS Syafiuddin alias Yance, menyambut tahun baru 2013 dengan rasa optimistis.

Menurut Yance dalam menyambut tahun baru jangan hanya sekadar menyambut, tapi sebagai manusia  harus bisa berpikir dan bisa mengevaluasi diri.

“Menyambut tahun baru masehi jangan terlelu berlebihan, karena makna sesungguhnya dalam menyambut tahun baru adalah bisa mengevaluasi diri. Jangan sampai kita jatuh dalam lubang yang sama,”katanya, Senin (31/12).

Dalam kesempatan tersebut Yance mengajak kepada seluruh masyarakat Jawa Barat agar terus optimis dalam menghadapi segala masalah.

Pasalnya dalam setiap kesusahan pasti akhirnya kan mendapatkan kesenangan.

“Mari kita jadikan makna tahun baru dengan semangat menyambut masa yang akan datang dengan penuh harapan. Kita yakin bahwa sehabis gelap akan terbit terang, setelah kesusahan akan datang kemudahan,” katanya.

Yance mengatakan, bahwa peralihan tahun tersebut harus bisa menjadi sebuah momen untuk melihat kesalahan-kesalahan yang sudah dilakukan. Dengan melakukan renungan atas apa yang telah diperbuat, ucap dia, maka bisa memperbaiki dan meningkatkan kualitas hidup di dunia dan akhirat kelak.

Saat ditanya kegiatannya saat pergantian malam tahun baru, Yance mengatakan, bahwa dirinya tidak ada rencana. Yance justru akan menghabiskan waktu bersama keluarga setelah itu beritikaf.

“Belum ada rencana kemana-kemana, palingan saya menghabiskan waktu bersama keluarga, setelah itu mengaji bersama,”katanya.

Yance berharap pada tahun 2013 semua keinginannya bisa tercapai atas ridha Allah SWT. Kata dia, tanpa ada ridha dari Allah semua cita-cita dan keinginannya tidak akan terlaksana.

“Mudah-mudahan keinginan saya menjadi Gubernur Jabar bisa berjalan dengan lancar tanpa ada rintangan, kalau pun ada rintangan dengan ridho Alloh semuanya tidak akan terasa sulit,”harapnya.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement