Jumat 04 Jan 2013 05:32 WIB

Ramos : Peluang Real Madrid Juarai La Liga Masih Terbuka

Sergio Ramos
Sergio Ramos

REPUBLIKA.CO.ID, MADRID -- Bek Real Madrid, Sergio Ramos optimistis klubnya masih berpeluang untuk menjuarai kompetisi La Liga musim ini. Meski saat ini Los Galacticos terpaut jauh 16 poin dari pimpinan klasemen, Barcelona. 

"La Liga menjadi semakin sulit tetapi bukan tidak mustahil. Kami harus terus antusias mencapai kemenangan," kata Ramos dalam konferensi pers setelah sesi latihan di Madrid, Kamis (3/1).

Menurut dia, wajib hukumnya bagi semua penggawa Real Madrid untuk terus berjuang hingga musim ini berakhir. Ramos pun mengklaim semua pemain Los Blancos sudah berada di jalur yang tepat untuk membawa klub yang bermarkas di Santiago Bernabeu itu berjaya.

"Saya pikir dalam sepakbola Anda bisa mendapatkan hal-hal yang buruk, mungkin dalam beberapa permainan tidak sesuai dengan yang diinginkan dan terutama saat di depan gawang. Kami belum memiliki efisiensi yang sama seperti yang dimiliki tahun lalu," kata Ramos.

Lantaran Real Madrid belum menuai hasil maksimal di musim ini, Ramos mengaku masih tetap antuis bermain layaknya kali pertama ia baru tiba di Santiago Bernabeu. Jadi, jatuh bangunnya Real Madrid saat ini bukan menjadi momok besar baginya.

Ramos menegaskan ia baru kehilangan antusiasme jika dirinya memutuskan untuk pensiun dari dunia sepakbola.

Klasemen La Liga Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Barcelona Barcelona 13 11 0 2 40 28 33
2 Real Madrid Real Madrid 12 8 3 1 25 14 27
3 Atletico Madrid Atletico Madrid 13 7 5 1 19 12 26
4 Villarreal Villarreal 12 7 3 2 23 4 24
5 Osasuna Osasuna 13 6 3 4 17 -3 21
sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement