Senin 14 Jan 2013 22:46 WIB

98 Bangunan Sekolah di Banten Terendam Banjir

Banjir Bandang (ilustrasi)
Foto: ANTARA/Rahmad
Banjir Bandang (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, SERANG -- Banjir yang melanda lima kabupaten/kota di Banten, Rabu (9/1), menyebabkan sekitar 98 bangunan sekolah juga terendam banjir.

Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Banten, Hudaya Latuconsina, mengatakan rekap data Dinas Pendidikan Provinsi Banten menyebutkan sekolah yang terkena banjir di lima kabupaten/kota pekan kemarin berjumlah sebanyak 98 bangunan sekolah.

Sembilan lembaga taman kanak-kanak juga terendam banjir. "Kita segera mempercepat pencairan dana Bantuan Operasional sekolah (BOS) 2013 pada Januari ini. Karena, BOS bisa dipakai untuk rehab ringan. Ini tentunya sesuai dengan ketentuannya," kata Hudaya.

Dari 98 sekolah yang terendam banjir, sebanyak 80 sekolah merupakan Sekolah Dasar. Dari jumlah tersebut, di Kabupaten Pandeglang sebanyak 59 sekolah, di Kabupaten Lebak sebanyak delapan sekolah, Kabupaten Serang 12 sekolah, dan Kota Serang satu sekolah.

Sedangkan, bangunan sekolah SMP yang terkena banjir sebanyak 14 sekolah yakni di Kabupaten Lebak tiga sekolah, Kabupaten Serang enam sekolah, dan Pandeglang lima sekolah. "Ada juga tiga bangunan sekolah SMK dan satu bangunan sekolah SMA," katanya.

sumber : Antara
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement