Ahad 27 Jan 2013 19:11 WIB

Fenny: Irwansyah dan Zaskia Bukan Pemakai Narkoba

Rep: Andi Nur Aminah/ Red: Citra Listya Rini
Irwansyah dan Zaskia Sungkar.
Foto: lovelytoday.com
Irwansyah dan Zaskia Sungkar.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA – Raffi Ahmad dan Irwansyah adalah teman dekat. Hal itu diakui ibu mertuanya, Fenny Bauty. Menurut Fenny, Raffi dan Irwansyah sudah lama berteman dan cukup dekat.

Namun, menanggapi diciduknya Raffi dan kawan-kawan, termasuk anaknya Zaskia Sungkar dan Irwansyah karena pesta narkoba, Fenny mengatakan kali ini, Irwansyah tidak ikutan. Kedatangan Irwansyah bersama Zaskia, anaknya, semat-mata urusan pekerjaan.

Fenny pun mengaku cukup kaget mendengar berita Raffi diciduk polisi karena terkait narkoba. Menurutnya, Raffi yang dikenalnya selama ini adalah sosok anak muda yang energik dan tidak lesu. Karena menurutnya, pengguna narkoba biasanya akan terlihat lemas, lesu dan tidak bersemangat. Hal itu berbeda jauh dari penampilan Raffi.

"Raffi selama ini terlihat oke-oke saja, saya kaget mendengar berita ini," kata Fenny saat dihubungi di Jakarta, Ahad (27/1).

Meskipun menantunya dan Raffi cukup dekat, namun Fenny yakin Irwansyah tidak ikut-ikutan memakai narkoba. Dia mengatakan cukup mengenal Irwansyah dan anaknya dan mereka bukan pengguna narkoba.

"Saya yakin 99 persen, mereka bukan pemakai. Mereka sudah cukup dewasa dan tahu mana yang baik dan buruk bagi mereka sendiri. Yang satu persennya saya serahkan pada Yang Kuasa," ujar Fenny.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
اَلَمْ تَرَ اِلَى الَّذِيْ حَاۤجَّ اِبْرٰهٖمَ فِيْ رَبِّهٖٓ اَنْ اٰتٰىهُ اللّٰهُ الْمُلْكَ ۘ اِذْ قَالَ اِبْرٰهٖمُ رَبِّيَ الَّذِيْ يُحْيٖ وَيُمِيْتُۙ قَالَ اَنَا۠ اُحْيٖ وَاُمِيْتُ ۗ قَالَ اِبْرٰهٖمُ فَاِنَّ اللّٰهَ يَأْتِيْ بِالشَّمْسِ مِنَ الْمَشْرِقِ فَأْتِ بِهَا مِنَ الْمَغْرِبِ فَبُهِتَ الَّذِيْ كَفَرَ ۗوَاللّٰهُ لَا يَهْدِى الْقَوْمَ الظّٰلِمِيْنَۚ
Tidakkah kamu memperhatikan orang yang mendebat Ibrahim mengenai Tuhannya, karena Allah telah memberinya kerajaan (kekuasaan). Ketika Ibrahim berkata, “Tuhanku ialah Yang menghidupkan dan mematikan,” dia berkata, “Aku pun dapat menghidupkan dan mematikan.” Ibrahim berkata, “Allah menerbitkan matahari dari timur, maka terbitkanlah ia dari barat.” Maka bingunglah orang yang kafir itu. Allah tidak memberi petunjuk kepada orang-orang zalim.

(QS. Al-Baqarah ayat 258)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement