REPUBLIKA.CO.ID, TURIN -- Sebulan berada di Juventus sudah cukup bagi Nicolas untuk mengenal sosok Antonio Conte. Menurut striker asal Prancis itu, Conte adalah pelatih yang unik.
"Conte itu unik. Ia jelas memiliki sifatnya sendiri," kata Anelka seperti dilansir Football Italia.
"Bekerja dengannya jelas mengasyikkan, baik secara teknik maupun taktik," tambah pemain yang dipinjam dari Shanghai Shenhua itu.
Anelka bergabung dengan Juve pada Januari lalu. Akan tetapi sejauh ini baru tampil di dua pertandingan dan tersisih dari skuat yang bermain melawan Napoli akhir pekan nanti.
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement