REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Tuan rumah Persib Bandung mengalahkan Persija Jakarta 3-1 (1-0) pada duel megapolitan lanjutan Liga Super Indonesia (LSI) 2013 di Stadion Si Jalak Harupat Soreang Kabupaten Bandung, Ahad (3/3).
Kemenangan tim "Maung Bandung" diwarnai dengan permainan berkelas striker anyar Sergio van Dijk yang mencetak dua gol pada pertandingan itu, melalui penalti menit ke-53 dan tembakan spektakuler menit ke-80.
Pemain bernomor punggung 10 itu juga berperan memberi umpan matang kepada Kenji Adachihara yang melesakkan gol pembuka tim Bandung itu pada menit ke-18. Sedangkan gol Persija dipersembahkan oleh pemain pengganti Pedro menit ke-47.
Kemenangan Persib disambut selebrasi sekitar 27 ribu penonton Bandung yang memadati stadion milik Pemkab Bandung itu. Tepuk tangan diberikan terhadap tim "biru-biru" itu terutama Sergio van Dijk.
Dengan kemenangan itu, Persib naik ke peringkat sembilan dengan nilai 12 hasil tiga kali menang, tiga kali seri dan dua kali kalah. Sebaliknya Persija tertahan di peringkat 15 dengan nilai delapan hasil dua kali menang, dua seri dan lima kali kalah.
Selain menjadi ajang pamer kebolehan dari Sergio van Dijk yang tampil memukau pada laga itu, juga membuktikan kedigdayaan Persib pada laga kandang. Sebelumnya tim Bandung itu melibas PSPS Pekanbaru dengan skor telak 4-1.
Bagi Persija, kekalahan dari Persib merupakan yang kali kedua musim ini setelah awal musim lalu dikalahkan Pelita Bandung Raya di Stadion Siliwangi Bandung.
Keunggulan Persib, sekaligus memperbaiki rekor Persib Bandung dalam dua tahun terakhir ini dimana musim lalu juga mencatat sekali menang 1-0 dan sekali seri di Jakarta 2-2.