Selasa 12 Mar 2013 22:18 WIB

Golkar Seleksi 186 Bakal Caleg

Rep: Ratna Ajeng Tejomukti/ Red: Djibril Muhammad
Partai Golkar
Foto: Tahta Aidilla/Republika
Partai Golkar

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Pendaftaran caleg bagi DPD Golkar Jabar telah ditutup pada (7/3) lalu. Dari hasil pendaftaran hanya 186 kader yang bersedia dicalonkan untuk legislatif Jawa Barat (Jabar).

Menurut Sekretaris DPD Golkar Jabar Iswara mengatakan terkait seleksi bakal calon legislatif telah diatur sesuai Keputusan DPP Partai Golkar nomor 27/ 2012 mengenai rekruitmen DPRD dan  DPR RI.

"Mereka yang telah mendaftar akan dilakukan survey oleh panitia sembilan selama dua pekan sejak Senin (11/3) kemarin," ujarnya di Bandung Selasa (12/3).

Dari 186 kader yang akan menjadi bakal calon hanya sekitar 100 orang saja. Dalam seleksi tersebut 30 persennya harus terdiri dari perempuan. Tidak hanya survey, penilaian pun dilakukan untuk mendapatkan score tertinggi.