Rabu 17 Apr 2013 00:38 WIB

Wow, Jepang Punya Bioskop 4D!

Suasana dalam sebuah gedung bioskop/ilustrasi
Foto: ant
Suasana dalam sebuah gedung bioskop/ilustrasi

REPUBLIKA.CO.ID, TOKYO -- Jaringan bioskop Korona World di Jepang mengumumkan pembukaan bioskop 4D di Nagoya, 26 April mendatang.

Menurut perusahaan tersebut, bioskop 4D akan dilengkapi teknologi 4DX, sistem yang dikembangkan di Korea Selatan yang menambahkan efek gerak, kelembaban, aroma, cahaya, gelembung, dan efek lain.

Contohnya, bangku penonton diprogram untuk dapat bergerak menyesuaikan gerakan dalam film yang terpampang di layar. Geraknya akan bervariasi, bisa juga hingga mengagetkan penonton. 

Selain itu, ada bagian-bagian yang bisa bergerak di punggung kursi untuk memberi efek goncangan saat adegan aksi sehingga penonton merasa menjadi bagian dari film.

Sebuah panel di depan kursi memiliki kipas untuk efek angin, penyemprot air, efek cahaya, dan sistem yang bisa mengeluarkan 1000 aroma unik. Ada juga perlengkapan yang berada di langit-langit untuk membuat beragam efek seperti hujan gelembung.

"Dengan sistem 4DX, kami dapat menstimulasi panca indra sehingga penonton dapat merasakan hubungan personal dengan film. Kami pikir ini bisa jadi cara baru untuk menikmati film," begitu pernyataan perusahaan jaringan bioskop Jepang, Korona World. 

Korona World berharap para penonton dapat merasakan realisme yang meningkatkan kegembiraan dan keindahan film tersebut. Adapun film pertama yang akan ditayangkan di bioskop baru itu adalah "Iron Man 3".

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement