Jumat 24 May 2013 18:07 WIB

Persipura Ditahan PBR di Stadion Mandala

Persipura
Persipura

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pelita Bandung Raya (PBR) sukses menahan laju Persipura Jayapura dengan memaksakan hasil imbang 1-1 di Stadion Mandala Jayapura, Jumat (24/5). Dengan demikian, PBR berhasil memenuhi target satu poin dari pertandingan ini.

Seperti dilansir Persibmania, bermain di bawah tekanan tuan rumah, PBR dipaksa bertahan total. Meskipun demikian, hingga turun minum, gawang PBR selamat dari kebobolan.

Di babak kedua, tekanan Persipura berlanjut. Namun, PBR berhasil memanfaatkan keasyikan menyerang Persipura dengan mencuri gol melalui Rendi Saputra pada menit 54. Gol tersebut membuat Persipura tersengat. Masuknya Yohanes Ferinando Pahabol dan Lukas Mandowen menambah daya dobrak Persipura.

Di menit 58, Persipura sebenarnya mendapatkan peluang emas untuk menyamakan kedudukan usai Ian Louis Kabes dilanggar di kotak penalti. Akan tetapi, mereka gagal menyamakan kedudukan setelah bola eksekusi penalti Boaz Solossa hanya membentur tiang.

Pimpinan klasemen sementara Indonesia Super League (ISL) 2013 ini akhirnya terhindar dari kekalahan pertamanya setelah Boaz menyamakan skor pada menit 80.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement