REPUBLIKA.CO.ID, MADRID -- Pelatih Timnas Spanyol Vicente Del Bosque kembali memanggil Fernando Torres setelah sebelumnya beberapa kali mencoret nama juru gedor Chelsea tersebut. Ia juga memanggil gelandang Bayern Muenchen Javi Martinez yang sempat memiliki nasib sama dengan Torres.
"Ketika Torres dan Martinez tidak dipanggil, itu karena waktunya belum tepat. Sekarang berbeda, mereka bermain sangat bagus," ujarnya seperti dilansir situs FIFA, Selasa (28/5).
Musim ini, Torres menunjukkan performa gemilang setelah mencetak 22 gol dari 64 penampilannya dan membawa Chelsea meraih gelar Liga Europa. Sedangkan Javi Martinez pantas kembali mendapat kepercayaan setelah meraih dua gelar, yakni Bundesliga dan Liga Champions, bersama Muenchen.
Piala Konfederasi 2013 akan digelar di Brasil pada 15-30 Juni. Spanyol tergabung dalam Grup B bersama Uruguay, Tahiti, dan Nigeria. Pasukan Vicente Del Bosque akan mengawali perjuangan melawan Uruguay pada 16 Juni. Sebelum melakoni laga perdana, juara Piala Dunia 2010 dan Piala Eropa 2008 dan 2012 ini akan lebih dulu melakukan dua pertandingan persahabatan di Amerika Serikat.
Spanyol melakukan pemanasan dengan melawan Haiti di Miami pada 8 Juni dan Irlandia di New York tiga hari berselang. Sedangkan daftar 26 pemain sementara yang telah dirilis akan dikerucutkan menjadi 23 pemain pada akhir pekan ini.