REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Manuel Pellgrini, mantan manajer Malaga asal Cile, dijadwalkan akan terbang ke Manchester, Inggris, Ahad (9/6) besok. Pelatih berusia 50 tahun itu dikabarkan akan segera meneken kontrak sebagai manajer Manchester City.
Pellegrini sebelumnya sudah disebut-sebut bakal menggantikan Roberto Mancini sebagai manajer City setelah 'Tetangga Berisik' Manchester United itu menelan kekalahan dari Wigan di partai final Piala FA. Pellegrini saat itu memilih diam.
Namun, Pellegrini akhirnya buka suara dengan mengatakan bahwa dia akan meninggalkan Malaga usai musim kompetisi 2012/2013. Pellegrini pun kemudian membenarkan bahwa dia melakukan negosiasi dengan City.
Kini, seperti dikutip Goal, Pellegrini akan tiba di Manchester pada pekan ini sebelum memimpin pusat latihan Carrington dan melakukan pertemuan dengan staf kunci pada Senin. Pellegrini diyakini akhirnya akan meneken kontrak sebagai manajer Manchester City.
''Itu akan membuat Pellegrini menjadi manajer permanen ketiga di bawah Sheikh Mansour sejak dia menjadi pemilik klub pada 2008,'' tulis Goal.
Komentar
Gunakan Google Gunakan Facebook