REPUBLIKA.CO.ID, TOKYO -- Mantan anggota yang sempat menjadi center bagi jutaan copy lagu-lagu AKB48, Maeda Atsuko, akan menjadi bintang tamu dalam konser AKB 48 pada 31 Juli mendatang.
Menurut ofisial AKB, AKS Japan Group, di penampilannya nanti, Maeda akan menyanyikan single ketiganya yang akan rilis pada September mendatang.
Ini tentu saja memberikan kesempatan khusus pada penggemar AKB48 di Jepang untuk menyaksikan penampilan mantan anggota.
Dilansir dari J-pop Asia, AKB48 akan tampil di Sapporo Dome pada 31 Juli nanti.
Selain penampilan khusus Maeda, unit baru dari AKB48 juga akan terungkap. Detail tentang single terbaru Maeda akan segera diumumkan.
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement