Rabu 19 Jun 2013 16:28 WIB

Polda Bali Mutasi Sejumlah Perwira Menengah

Rep: Ahmad Baraas/ Red: Hazliansyah

REPUBLIKA.CO.ID, DENPASAR - Polda Bali melakukan mutasi sejumlah pejabat di kalangan perwira menengah. Kapolda Bali Irjenpol Drs Arif Wachyunadi mengatakan, mutasi dilakukan untuk menjawab tantangan yang semakin kompleks.

"Karena itu diperlukan pimpinan yang berkompeten, serta memiliki integritas dan komitmen yang kuat," kata Wachyunadi di Denpasar, Rabu (19/6).

Dalam sabutannya pada acara serah terima jabatan sejumlah pejabat setingkat direktur di lingkungan Polda Bali, Wachyunadi mengatakan, para pejabat baru diharapkan bisa bersikap jujur, profesional, solutif dan mampu bekerjasama dengan berbagai pihak.

Berbagai masalah sosial, sebut Kapolda belakangan kerap terjadi di tengah masyarakat. Hal itu terkait dengan dinamika kriminalitas, dinamika internasional, maupun imbas dari masalah politik dan ekonomi.

"Hal itu menuntut adanya peningkatan kualitas penampilan dan kinerja Polri," kata Wachyunadi.

Jabatan yang diserahterimakan antara lain jabatan Kapolres Bangli, Kepala Biro SDM, Dir Lantas dan Dir Reserse Narkoba.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement