Jumat 28 Jun 2013 08:22 WIB

Hatta Rajasa Minta HMI Majukan Bangsa

Hatta Rajasa
Foto: Antara
Hatta Rajasa

REPUBLIKA.CO.ID, BOGOR -- Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Hatta Rajasa mengajak Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) mampu mengambil peluang memajukan bangsa, dengan memanfaatkan bonus demografi yang diperoleh bangsa Indonesia saat ini.

"Kita harus bersyukur dengan modal demografi ini. Kita kembangkan ekonomi yang berbasis pada nilai tambah untuk masyarakat," kata Hatta saat membuka Kongres HMI (MPO) ke-29 di Bale Binarum, Kota Bogor, Jawa Barat, Kamis (27/6) malam.

Sebelumnya Hatta sempat mengingatkan kepada seluruh anggota HMI yang mengikuti kongres, dapat melaksanakan kongres secara baik tanpa melakukan hal yang merugikan. "Jangan habiskan energi untuk memilih ketua seperti waktu yang lalu, habiskan energi dan pemikiran untuk menghasilkan karya-karya yang dapat disumbangkan bagi bangsa dan masyarakat," katanya.

Mengenai kongres, Hatta tergelitik dengan sub tema Kongres HMI ke-29 yakni 'Membangun demokrasi ekonomi di tengah tantangan global'. Menurut Hatta, judul sub tema tersebut menimbulkan beberapa pertanyaan, di antarnya apakah tatangan bangsa ini? siapkah kita? apakah betul kita siap? apakah kita mengalami kemunduruan atau kemajuan?

"Sebagai bangsa yang abesar kita harus mempercayai itu, kita harus mengambil peluang untuk menjadi pemenang dalam tantangan ini," ujar Hatta.

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement