REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Setelah menjabat sebagai manajer di Everton, Roberto Martinez kembali berkumpul dengan dua mantan pemain Wigan-nya yang telah menandatangani kontrak baru di Goodison Park.
Bek Antolin Alcaraz dan kiper muda Joel Robles telah sepakat untuk bergabung dengan mengikuti jejak Martinez ke Everton pada musim depan.
Dilansir dari laman Daily Mail, Rabu (10/7), setelah kontraknya dengan Wigan berakhir, Alcaraz menyetujui kesepakatan kontrak baru dengan Everton untuk jangka waktu dua tahun.
Joel Robles yang musim lalu dipinjamkan oleh Atletico Madrid ke Wigan, juga sepakat untuk menandatangani kontrak selama lima tahun di Goodison Park.
Musim lalu merupakan yang tersulit bagi Alcaraz karena mengalami cedera pangkal paha yang cukup parah dan membuatnya absen selama enam bulan. Setelah berkali-kali mengikuti terapi medis, dia sudah bisa berlari lagi dan mendapatkan izin bertanding dari dokternya.
Bek berusia 30 tahun itu membuat 14 penampilan pada musim lalu. Alcaraz membantu Wigan menyingkirkan Everton dari Piala FA di babak perempat final.
Sementar itu, Robles yang baru saja menginjak usia 23 tahun pada bulan lalu itu berhasil menyelamatkan gawang Wigan dengan kemenangan 1-0 atas Manchester City di final Piala FA musim lalu.
Kiper kelahiran Spanyol itu akan membuat penampilan pertamanya untuk Everton dalam pertandingan persahabatan melawan Austria Vienna akhir pekan ini.