REPUBLIKA.CO.ID, LIVERPOOL -- Seluruh punggawa Liverpool sudah tidak sabar lagi berkunjung dan bersua dengan para pendukung setianya di Indonesia, Australia, dan Thailand. Tim berjuluk The Reds itu akan menggelar tur-pramusim ke tiga negara yang disebut sebagai basis pendukung fanatik Liverpool.
Liverpool dijadwalkan akan turun bertanding melawan Timnas Indonesia pada Sabtu (20/7), pukul 20.00 WIB. Direktur Liverpool, Ian Ayre menegaskan, seluruh personel yang tergabung dalam klub itu sudah tidak sabar menanti saatnya tiba.
Ayre tahu betul peta dari basis pendukung Liverpool di Indonesia, Australia, dan Thailand. Ia pernah hidup dan bekerja di kawasan itu selama beberapa tahun. "Saya pernah berada di sana, dan saya tahu di sana tempat yang memang fantastis."
Ia menambahkan, ada dua hal yang menarik bagi Liverpool pada tahun ini. Yakni, bakal bertanding di dua stadion yang belum pernah dikunjungi sebelumnya. "Kami belum pernah berkunjung ke Indonesia dan kami belum pernah juga ke Australia. Ini jelas fantastis karena kami senantiasa tertantang setiap tahunnya setiap kali menjalani tur-pramusim," katanya.
"Sambutan para pendukung di Indonesia, saya yakin bakal fenomenal. Ini bentuk dari dukungan setiap mereka kepada kami. Sama ketika kami pernah berkunjung ke Malaysia dan Thailand," katanya.
Ia mewaspadai kondisi jet lag dan rasa bosan para pemain ketika berada di pesawat. Apalagi perjalanan ke Indonesia mencapai 13 jam. "Memang, tidak banyak waktu untuk tidur selama berada di pesawat terbang, tetapi kami akan berusaha semaksimal mungkin," katanya.