Rabu 24 Jul 2013 11:36 WIB

Neymar Akui Suka Pura-Pura Jatuh

Neymar (tengah)
Foto: EPA/Oliver Weiken
Neymar (tengah)

REPUBLIKA.CO.ID, MADRID -- Neymar, bintang anyar Barcelona, mengaku dia memang suka pura-pura jatuh alias diving.

Tapi, Neymar melakukannya demi melindungi diri dari tackle pemain lawan yang mungkin akan mencederainya.

''Saya kadang-kadang loncat dan diving, tapi hanya untuk melindungi diriku,'' kata Neymar kepada Surface. ''Saya ingin memastikan para defender tidak mencederaiku.''

Neymar mengatakan alasan tersebut yang membuat dia seakan-akan mudah jatuh satu beradu fisik dengan pemain lawan. Dia melakukannya hanya untuk melindungi dirinya.

Pemain bintang Santos berusia 21 tahun itu gabung Barcelona pada jendela transfer musim panas ini. Neymar diboyong dengan nilai transfer 57 juta euro.

sumber : www.goal.com
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement