Ahad 08 Sep 2013 12:15 WIB

Kapolda Mengaku Belum Cek Kecelakaan Dul

Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Putut Eko Bayuseno.
Foto: Antara
Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Putut Eko Bayuseno.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kapolda Metro Jaya, Irjen Pol Putut Eko Bayuseno mengatakan dirinya belum mengecek kecelakaan maut yang terjadi di Kilometer 8 tol Jagorawi Ahad dinihari.

"Nanti saya cek dulu, data yang lain belum saya dapat," kata Kapolda yang ditemui di Bandara Halim Perdanakusuma saat menjemput Presiden Susilo Bambang Yudhoyono dari lawatannya ke luar negeri, Ahad.

Kecelakaan yang melibatkan anak musisi Ahmad Dhani, Abdul Qodir Jaelani atau lebih akrab disapa Dul terjadi Ahad dinihari sekitar pukul 00.45 WIB.

Kecelakaan tersebut menewaskan lima orang sedangkan 10 orang lainnya luka-luka. Mobil yang dikemudikan Dul dijelaskan masuk ke jalur yang berlawanan dan menabrak Daihatsu Gran Max serta Toyota Avanza.

Kepolisian memastikan mobil Lancer penyebab kecelakaan beruntun melibatkan tiga kendaraan roda empat itu dikendarai putra bungsu Ahmad Dhani dan Maia Estianty itu.

Dalam kecelakaan tersebut, Dul juga mengalami luka-luka dan patah tulang sehingga terpaksa dirawat intensif di Rumah Sakit Pondok Indah (RSPI) Jakarta Selatan.

sumber : Antara
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement