REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Sebanyak 19 provinsi dan 24 kabupaten/kota yang ada di Provinsi Jawa Barat akan mengikuti acaran helaran atau pawai budaya Kemilau Nusantara ke-10 yang akan dilaksanakan pada tanggal 12 Oktober 2013 di sepanjang Jalan Diponegoro Bandung.
Acara massal ini, akan menampilkan kekayaan berbagai bentuk ungkapan seni budaya yang dimiliki berbagai provinsi di Indonesia dan bakal dirami. Selain itu, ditambah penampilan seni budaya dari 23 kota/kabupaten se-Jawa Barat, baik berupa tari, musik, teater, pakaian khas yang diramu sedemikian rupa sehingga menjadi tontonan yang menarik. Kemilau Nusantara juga akan menampilkan berbagai produk unggulan, kuliner, kerajinan, informasi pariwisata, serta lomba foto dengan objek pariwisata dan budaya.
Kemilau Nusantara ke-10 ini akan disemarakkan oleh 19 provinsi yang menjadi peserta yaitu perwakilan dari Provinsi Jawa Tengah, Nusa Tenggara Timur, Maluku Utara, Sulawesi Selatan, Sulawesi Tenggara, Nusa Tenggara Barat, Bali, Papua Barat, Kepulauan Riau, Kalimantan Barat, Sulawesi Barat, Sumatera Barat, Sumatera Utara, Aceh, Lampung, Papua, DKI Jakarta, Bengkulu dan tentunya Jawa Barat sebagai tuan rumah.
Sementara 24 kabupaten/kota di Jawa Barat yang turut serta dalam helaran budaya adalah Kota Tasikmalaya, Kabupaten Bekasi, Kabupaten Sumedang, Kabupaten Cirebon, Kota Banjar, Kabupaten Bandung Barat, Kabupaten Subang, Kabupaten Indramayu, Kabupaten Kuningan, Kota Bogor, Kabupaten Bogor, Kabupaten Tasikmalaya, Kabupaten Ciamis, Kabupaten Garut, Kota Depok, Kabupaten Majalengka, Kota Bandung, Kabupaten Karawang, Kabupaten Bandung, Kabupaten Cianjur, Kota Sukabumi, Kabupaten Sukabumi, dan Kota Cimahi.
Rencananya Kemilau Nusantara tahun ini akan dilaksanakan Sabtu, 12 Oktober 2013 pada malam hari pukul 19.00 WIB sampai dengan selesai. Sementara pameran dilaksanakan 10-12 Oktober 2012, di sekitar area Gedung Sate pukul 10.00-21.00 WIB. Lomba foto yang dilaksanakan sejak tanggal 12 Agustus 2013 sampai 15 September 2013 karya-karya yang terkumpul akan ditampilkan pada pameran.