Rabu 09 Oct 2013 14:23 WIB

Tarif Tol Surabaya-Gempol Naik Mulai Jumat

Jalan tol. Ilustrasi.
Foto: BUMN.go.id
Jalan tol. Ilustrasi.

REPUBLIKA.CO.ID, SURABAYA -- Tarif jalan tol antara Surabaya menuju Gempol naik Rp 500 dari semula Rp 2.500 menjadi Rp 3.000 khususnya untuk kendaraan golongan I yang meliputi kendaraan pribadi dan minibus, mulai pukul 00.00 WIB, Jumat, 11 Oktober 2013.

"Ruas Surabaya-Gempol meliputi pintu Dupak-Waru. Kenaikan juga untuk kendaraan golongan II hingga golongan V. Mayoritas mengalami kenaikan 12 persen," kata Kepala Cabang PT Jasa Marga Kota Surabaya, Agus Purnomo, kepada wartawan, Rabu (9/10).

Untuk ruas sama, ia merinci kendaraan golongan II tarifnya semula Rp 3.500 menjadi Rp 4.000, golongan III dari Rp 4.500 menjadi Rp 5.000, dan kendaraan golongan IV dari Rp 5.500 menjadi Rp 6.000. Hanya kendaraan golongan V yang mengalami kenaikan Rp 1.000, dari Rp 6.500 menjadi Rp 7.500.

Ia menjelaskan, kenaikan tarif tol sudah sesuai Keputusan Menteri Pekerjaan Umum Nomor 394/KPTS/M/2013 tertanggal 27 September 2013. Alasannya, kata dia, karena faktor inflasi yang dialami saat ini sebagai imbas kenaikan harga bahan bakar minyak dan upah minimum regional.

"Kenaikan tarif ini wajar dan sudah melalui prosedur. Dari 14 ruas tol yang mengalami kenaikan tarif, 12 di antaranya dikelola oleh PT Jasa Marga," kata dia.

Agus juga mengungkapkan, tarif tol lainnya dari pintu Waru ke Sidoarjo dari Rp 2.500 menjadi Rp 3.000 dan pintu Waru ke Porong dari Rp 3.500 menjadi Rp 4.000. Kemudian, untuk pintu Sidoarjo ke Waru dari Rp 2.500 menjadi Rp 3.000 dan pintu Sidoarjo ke Porong dari Rp 3.500 menjadi Rp 4.000.

Selanjutnya, untuk pintu tol Porong ke Sidoarjo dari Rp 2.500 menjadi Rp 3.000 dan pintu ke Sidoarjo ke Waru dari Rp 3.500 menjadi Rp 4.000.

Sementara itu, salah satu pengguna jasa tol, Alam mengaku tidak mempermasalahkan kenaikan jalan tol asalkan diikuti dengan peningkatan atau upaya pelayanan menjadi lebih baik.

"Kalau pelayanan dan fasilitasnya meningkat maka tidak ada masalah ada kenaikan tol. Apalagi diikuti dengan baiknya pelayanan petugas, khususnya di pintu tol," katanya.

Ia mengaku telah menerima sosialisasi kenaikan tarif tol sejak sepekan ini dari petugas berupa lembaran pemberitahuan kenaikan harga baru.

sumber : Antara
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement