Rabu 09 Oct 2013 15:33 WIB

Bacary Sagna Siap Hengkang dari Arsenal

Rep: Reja Irfa Widodo/ Red: Fernan Rahadi
Bacary Sagna
Foto: telegraph.co.uk
Bacary Sagna

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Kontrak Bacary Sagna di Arsenal bakal habis pada akhir musim ini. Namun, serangkaian tawaran perpanjangan kontrak yang diberikan The Gunners tidak bisa memuaskan Sagna. Bek asal Prancis itu pun mulai berpikir untuk mencari klub baru pada akhir musim ini.

Seperti dilansir Daily Mail, Rabu (9/10), Sagna dapat hijrah dengan status transfer bebas pada akhir musim ini, jika Arsenal tidak mencapai kata sepakat terkait perpanjangan kontrak. Berdasarkan kebijakan di Arsenal, setiap pemain yang mencapai usia 30 tahun hanya akan ditawari perpanjangan kontrak selama 12 bulan dari tanggal berakhir kontrak sebelumnya.

Mantan bek Auxerre itu memang telah mencapai usia 30 tahun. The Gunners pun telah beberapa kali menawarkan perpanjangan kontrak kepada Sagna. Selama di Arsenal, Sagna mendapat penghasilan sebesar 60 ribu pound per pekan. Nilai ini disepakati Arsenal dan Sagna pada 2008 silam. Tim asal London Utara itu pun datang dengan nilai kontrak yang sama dengan sebelumnya.

Namun, penawaran dari Arsenal itu ternyata tidak memenuhi harapan Sagna. Pemain keturunan Senegal itu menolak nilai kontrak yang diajukan Arsenal lantaran mengganggap penawaran itu seolah tidak menghargai loyalitas yang ditunjukan Sagna selama memperkuat Arsenal sejak 2007 silam. Pengoleksi 264 caps buat Arsenal itu pun berharap The Gunners mau mengubah klausul penawaran kontrak baru tersebut, jika masih ingin melihat dirinya berseragam The Gunners pada musim depan.

Kabar ini tentu menjadi angin segar beberapa klub besar Eropa. Pada bursa transfer musim panas lalu, Galatasaray dan Fenerbahce disebut-sebut menaruh minat kepada Sagna. Bahkan, duo tim tajir asal Prancis, Paris Saint Germain dan AS Monaco, dikabarkan terus memantau kondisi Sagna di Stadion Emirates.

Seolah mengantisipasi kepergian Sagna, Arsenal bergerak cepat dengan mengirimkan tim pemandu bakat untuk memantau kualitas-kualitas pemain muda. Pelatih Arsenal, Arsene Wenger, kabarnya telah menginstruksikan kepada kepala pemandu bakat Arsenal, Steve Rowley, untuk segera melakukan pencarian bakat-bakat muda.

Rencananya, pada pekan depan, Rowley akan terbang ke Timur Tengah untuk mencari pemain berbakat. Selain itu, Rowley juga dikabarkan telah mengirim tim pemandu bakat ke gelaran Piala Dunia U-17, yang bakal dimulai pada 17 Oktober mendatang.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement