Selasa 15 Oct 2013 08:00 WIB

Jumlah Media Peliput 'Laga Lawan Cina' Pun Dibatasi

Suporter Timnas Indonesia
Foto: Republika/Edwin Dwi Putranto
Suporter Timnas Indonesia

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Timnas Senior Indonesia akan menjamu Cina dalam laga Grup C kualifikasi Piala Asia 2015 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Selasa (15/10) malam ini.

Namun, Boas Solossa dan kawan-kawan harus bermain tanpa kehadiran penonton lantaran terkena sanksi dari Komisi Disiplin AFC. Sanksi dijatuhkan akibat ulah supporter timnas yang menyalakan petasan, kembang api dan red flare pada laga internasional sebelumnya.

“Sebagaimana telah kita informasikan sebelumnya, laga kandang Indonesia melawan Cina dan Irak di kualifikasi Piala Asia 2015 ini digelar tanpa penonton,” kata Ketua Panpel Pra Piala Asia 2015, Azwan Karim, seperti dikutip Ligaindonesia.

Imbas dari sanksi AFC tersebut bukan hanya pada larangan penonton. Media peliput pun dibatasi maksimal 150 Media. Jumlah itu sudah termasuk 25 media dari Cina yang ikut bersama timnas Cina ke Jakarta.

Bahkan, jumlah petugas Panpel dan Keamanan di dalam Stadion pun maksimal hanya sebanyak 100 orang. “Semoga ini menjadi pembelajaran bagi semua pihak,'' kata Azwan.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement