Sabtu 09 Nov 2013 06:57 WIB

Ledakan Bom Guncang Mogadishu

Bom (ilustrasi)
Foto: USF
Bom (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, MOGADISHU -- Sebuah ledakan besar terjadi pada Jumat di gerbang satu hotel di ibu kota Somalia Mogadishu, menyebabkan jatuhnya beberapa korban, kata saksi mata.

Polisi dan pasukan keamanan segera menutup daerah sekitar Hotel Maka al Mukarama, yang terletak di sepanjang jalan yang sibuk di Mogadishu.

 

Laporan-laporan lokal mengatakan hotel tersebut sedang menerima beberapa tamu VIP pada saat ledakan itu terjadi.

Mogadishu sering ditargetkan serangan bom bunuh diri dan bom mobil yang dilakukan oleh gerilyawan Shebab yang berkaitan dengan Al-Qaida, yang berjuang untuk menggulingkan pemerintah negara itu yang mendapat dukugan internasional.

sumber : Antara
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement