REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Arema Indonesia bergerak cepat mencari pelatih baru menyusul hengkangnya Rahmad Darmawan (RD) ke Persebaya Surabaya. Tim berjuluk Singo Edan tersebut memprioritaskan pelatih lokal sebagai suksesor RD.
Pertengahan pekan ini, RD secara terang-terangan memastikan bakal menukangi Persebaya Surabaya yang baru saja promosi ke kasta tertinggi Liga Super Indonesia. Meskipun belum ada ikatan secara resmi, namun RD dan Persebaya sudah sepakat untuk menjalin kerja sama.
Media Officer Arema Indonesia, Sudarmaji, mengatakan manajemen Singo Edan lebih mengutamakan pelatih dalam negeri agar mudah beradaptasi dengan tim.
Jika menggunakan jasa pelatih asing, Arema khawatir persiapan tim tidak akan berjalan mulus. Karena pelatih asing butuh waktu lebih lama untuk adapatasi dengan cuaca, bahasa, dan juga pemain.
"Akan lebih banyak kendala kalau pakai pelatih asing. Padahal kami membutuhkan pengganti RD secepatnya," kata Sudarmaji melalui sambungan telepon, Ahad (10/11).
Arema sudah mengantongi nama-nama calon pengganti RD. Namun Sudarmaji belum bisa membeberkannya ke publik karena masih dalam tahap penggodokan. Ada beberapa kriteria yang ditetapkan Arema untuk duduk di kursi kepelatihan musim depan.
"Kriteria itu yakni pelatih yang berlisensi A AFC dan paham dengan karakter pemainan Arema," ucap Sudarmaji. Yang penting, tegas dia, pelatih tersebut harus mau memakai materi pemain yang sudah terbentuk saat ini. Karena Arema sudah sepakat tidak melakukan perombakan skuat besar-besaran.
Ada beberapa nama yang tengah dikaitkan dengan Arema. Yakni mantan pelatih Semen Padang dan timnas Nil Maizar, mantan pelatih Sriwijaya FC Kas Hartadi, dan asisten pelatih timnas U-23 Aji Santoso.
Meski ketiga nama tersebut cukup santer dikaitkan dengan Arema, Sudarmaji tetap memilih bungkam. Ia meminta semua pihak bersabar karena daftar calon pelatih sedang diseleksi oleh manajemen.
"Kami baru akan umumkan secara resmi siapa pelatih baru paling cepat pada pekan ketiga bulan ini," tutur dia.