Senin 11 Nov 2013 17:17 WIB

Hanura: Buku SBY untuk Naikkan Elektabilitas Demokrat

Rep: Dyah Ratna Meta Novi/ Red: Karta Raharja Ucu
Anggota Komisi Hukum DPR RI, Syarifudin Sudding
Foto: tahta aidilla/republika
Anggota Komisi Hukum DPR RI, Syarifudin Sudding

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Anggota Komisi III dari Fraksi Partai Hanura, Syarifuddin Sudding menilai, buku yang akan diluncurkan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), bertujuan menarik hati rakyat.

"Mungkin dalam bukunya SBY akan menceritakan dirinya dizalimi oleh lawan-lawan politiknya, terlebih dalam waktu dekat akan digelar pemilihan umum. Buku itu diterbitkan untuk menaikkan elektabilitas Partai Demokrat," kata Sudding, Senin (11/11).

Sebenarnya, Sudding mengakui tidak sabar menunggu buku tersebut. Sebab, ia ingin melihat keberhasilan apa saja yang sudah ditorehkan Presiden versi SBY.

Rencananya, buku yang ditulis SBY sendiri itu akan dirilis awal Desember 2013. SBY memberinya judul 'Selalu Ada Pilihan'.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement