Senin 11 Nov 2013 19:27 WIB

Benayoun Pilih Kembali Ke Spanyol

Rep: Reja Irfa Widodo/ Red: Fernan Rahadi
Yossi Benayoun
Foto: totalsoccerblog.com
Yossi Benayoun

REPUBLIKA.CO.ID, MALAGA -- Pelatih Queens Park Ranger, Harry Redknapp, sempat mengungkapkan ketertarikannya untuk merekrut mantan gelandang Chelsea, Yossi Benayoun. Tapi, Redknapp agaknya mesti menelan kekecewaan. Pasalnya, gelandang asal Israel itu lebih memilih untuk kembali merumput di La Liga dan memperkuat Malaga.

Pada akhir musim lalu, kontrak Benayoun bersama The Blues resmi berakhir. Namun, lantaran tidak ada penawaran perpanjangan kontrak, gelandang berusia 33 tahun itu pun akhirnya memilih menyudahi kariernya di Liga Primer Inggris. Hingga kini, gelandang yang mempersembahkan titel Liga Europa di musim terakhir bersama The Blues itu belum memiliki klub anyar.

sejumlah klub asal Inggris dikabarkan berniat menampung mantan gelandang Maccabi Haifa tersebut. Salah satu klub peminat Benayoun adalah tim asal London, yang kini berkiprah di Divisi Championship, Queens Park Rangers.

Benayoun pun mengaku juga mendapat tawaran dari QPR dari agennya. ''Pini Zahiva terus menekan saya untuk bergabung bersama QPR. Tapi pada saat ini, saya lebih tertarik dengan penawaran dari klub Spanyol,'' kata Benayoun seperti dikutip DailyMail, Senin (11/11).

Kendati begitu, eks gelandang Liverpool itu mengaku masih memiliki kendala terkait keinginan hijrah ke Malaga. ''Tapi, semuanya masih bisa berubah dalam hitungan detik. karena saya belum sepenuhnya sepakat hijrah ke Malaga. Satu-satunya kekhawatiran saya adalah, saya tidak akan bisa bermain hingga Januari, karena kuota pemain non Eropa mereka telah penuh dan saya tidak memiliki paspor Uni Eropa,'' lanjut Benayoun.

Klasemen Premier League Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Liverpool Liverpool 12 10 1 1 24 16 31
2 Manchester City Manchester City 12 7 2 3 22 5 23
3 Chelsea Chelsea 12 6 4 2 23 9 22
4 Arsenal Arsenal 12 6 4 2 21 9 22
5 Brighton Brighton 12 6 4 2 21 5 22
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement