Selasa 12 Nov 2013 15:19 WIB

MU Siap Tukar Kagawa dengan Reus

Rep: Reja Irfa Widodo/ Red: Fernan Rahadi
Marco Reus
Foto: AP/Andres Kudacki
Marco Reus

REPUBLIKA.CO.ID, DORTMUND -- Datang dari Borussia Mönchengladbach pada awal musim 2012/2013, Marco Reus secara perlahan mampu membuktikan diri sebagai salah satu pemain andalan pelatih Dortmund, Jurgen Klopp. Prestasi mengantarkan Die Borussian ke final Liga Champions musim lalu menjadi prestasi terakhir gelandang berusia 24 tahun tersebut.

Maka tidak heran, jika banyak klub-klub Eropa, terutama dari Liga Primer Inggris, berniat memboyong gelandang kelahiran Dortmund tersebut. Paris Saint Germain dan Barcelona disebut-sebut siap menggelontorkan dana segar demi bisa mendapatkan tanda tangan Reus. Sementara di Liga Primer Inggris, Arsenal, Manchester City, dan Manchester United, menjadi tim-tim yang dikabarkan berebut tanda tangan gelandang yang mengantarkan Dortmund meraiha gelar Piala SuperCup Jerman di musim debutnya itu.

Kini, tim-tim peminat Reus itu pun mendapat kepastian terkait dana yang mesti disiapkan untuk bisa memboyong Reus. Dortmund telah mengaktifkan klausul pelepasan Reus sebesar 35 juta euro. Artinya, setiap tim yang ingin memboyong Reus setidaknya harus menyiapkan nilai tebusan sebesar 35 juta pound.

''Reus memiliki klausul opsi nilai pelepasan di kontraknya bersama klub ini. Jadi, dia bisa meninggalkan klub ini kapan saja, berdasarkan klausul pelepasan tersebut. Kendati begitu, hanya dia, pemain utama Dortmund yang memiliki klausul pelepasan,'' kata Direktur Eksekutif Dortmund, Hans-Joachim Watzke, kepada Sport1, Selasa (12/11).

Kontrak Reus bersama Dortmund baru akan berakhir pada tiga setengah tahun mendatang, tepatnya pada 2017. Kendati begitu, Die Borussian agaknya enggan kehilangan gelandang yang telah mencetak 10 gol dari 18  penampilan bersama Dortmund di semua ajang itu.

Rencananya, Dortmund akan memberikan penawaran kenaikan gaji buat Reus dalam kontrak barunya tersebut. Namun, dalam kontrak yang baru itu, gelandang timnas Jerman di gelaran Piala Eropa 2012 itu harus mau menghapus opsi klausa pelepasan dirinya.

Kendati begitu, langkah Dortmund ini  agaknya tidak akan menghentikan Manchester United untuk memboyong Reus. Seperti dilansir The Times, Selasa (12/11), pelatih United, David Moyes, siap melayangkan penawaran kepada Dortmund. United pun bersiap menukar gelandang asal Jepang, Shinji Kagawa, dengan Reus.

Sebelumnya, Kagawa memang direkrut dari Dortmund. Namun, sejak datang pada musim 2012/2013, Kagawa belum bisa membuktikan kualitasnya. Bahkan, kedatangan David Moyes di United justru membuat masa depan Kagawa kian tidak jelas lantaran jarang mendapat kesempatan tampil di tim utama. Tercatat, dari 11 partai di Liga Primer Inggris yang telah dilakoni United, Kagawa hanya bermain di empat laga.

Namun, United agaknya mesti berusaha keras untuk bisa membujuk Reus hijrah ke Stadion Old Trafford pada bursa transfer musim dingin Eropa, Januari mendatang. Pasalnya, dalam beberapa kesempatan, Reus mengutarakan niatnya untuk terus bertahan di Die Borussian.

''Saya masih berada di Dortmund dan menjadi pemain Dortmund. Saya juga masih berniat untuk bertahan disini. Kami memiliki grup yang hebat di sini dan saya masih ingin merasakan gelar Bundesliga bersama Dortmund,'' kata Reus kepada Bild, beberapa waktu lalu.

Klasemen Premier League Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Liverpool Liverpool 12 10 1 1 24 16 31
2 Brighton Brighton 13 6 5 2 22 5 23
3 Manchester City Manchester City 12 7 2 3 22 5 23
4 Chelsea Chelsea 12 6 4 2 23 9 22
5 Arsenal Arsenal 12 6 4 2 21 9 22
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement