Kamis 14 Nov 2013 22:11 WIB

Trio London Minati Clint Dempsey

Rep: Reja Irfa Widodo/ Red: Citra Listya Rini
Clint Dempsey
Foto: http://sportsillustrated.cnn.com
Clint Dempsey

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Memutuskan kembali ke Amerika Serikat (AS) dan memperkuat salah satu kontestan MLS, Seatle Sounders, Clint Dempsey dikabarkan bakal kembali merumput di Liga Primer Inggris. Tiga klub asal London disebut-sebut siap meminjam Dempsey dari Seatle Sounders pada jendela transfer Januari mendatang.

Dalam klausul kepindahan Dempsey dari Tottenham Hotspur ke Sounders, gelandang berusia 30 tahun itu memang bisa saja kembali ke Liga Primer Inggris. Namun, statusnya hanya sebagai pemain pinjaman selama paruh kedua musim kompetisi di Eropa, atau selama Major League Soccer (MLS) menjalani masa liburan dan bersiap menggelar musim baru, terhitung sejak Januari hingga Maret mendatang.

Manajer Umum Seatle Sounders Adrian Hanauer mengatakan, pihaknya tidak akan terkejut jika sejumlah klub asal Inggris berniat meminjam mantan gelandang New England Revolution tersebut. 

''Dalam kontrak Clint memang disebutkan soal kemungkinan peminjaman itu, dan Clint bisa memperkuat klub lain selama masa jeda kompetisi. Semua pihak sudah sepakat dengan klausul itu, maka saya tidak akan kaget jika hal itu terjadi,'' kata Hanauer di Daily Mail, Kamis (14/11).

Tiga klub London disebut-sebut siap memanfaatkan salah satu klausul kontrak tersebut. Tottenham Hotspur menjadi klub terdepan dalam perburuan Dempsey lantaran Spurs menjadi klub terakhir yang dibela gelandang timnas Amerika Serikat itu di Liga Primer Inggris. 

Namun, Dempsey kabarnya mulai menimbang-nimbang soal pilihan memperkuat Spurs lantaran skuat Spurs yang sudah cukup banyak memiliki gelandang serang. 

Selain Spurs, nama klub lain yang muncul adalah Fulham. Kedatangan Dempsey di the Cottagers diharapkan bisa membantu upaya Fulham untuk bisa beranjak dari zona degradasi. Hingga pekan ke-11 Liga Primer Inggris, Fulham baru bisa mengumpulkan 10 poin dan berada di posisi ketiga dari bawah klasemen sementara Liga Primer Inggris.

Bukan hanya Spurs dan Fulham yang berminat meminjam Dempsey, klub asal London lainnya, West Ham United juga disebut-sebut berharap bisa membawa gelandang yang mengoleksi 36 gol untuk timnas Amerika tersebut. 

Klasemen Premier League Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Liverpool Liverpool 11 9 1 1 21 15 28
2 Manchester City Manchester City 11 7 2 2 22 9 23
3 Chelsea Chelsea 11 5 4 2 21 8 19
4 Arsenal Arsenal 11 5 4 2 18 6 19
5 Nottingham Forest Nottingham Forest 11 5 4 2 15 5 19
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement